oleh

Pisah Pamit Pjs Bupati, SMSI OKU Selatan Serahkan Plakat Kenang-Kenangan

OKU SELATAN, iniberita.co.id — Pemerintah kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan gelar acara Pisah Pamit Pjs. Bupati OKU Selatan di pendopo Dewan Kesenian Kabupaten OKU Selatan, Jum’at (04-12-2020).

 

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut bupati OKU Selatan, Popo Ali, Wakil bupati OKU Selatan, Sholehien Abuasir, Ketua TP PKK kabupaten OKU Selatan, Isyana Loneta Sari dan jajarannya, kepala OPD, Forum Camat sekabupaten OKU Selatan, Kajari OKU Selatan, Kapolres OKU Selatan, Dandim 04 OKU Selatan, Kakankemenag OKU Selatan, Darma Wanita OKU Selatan, SMSI OKU Selatan dan tamu undangan lainnya.

 

Kegiatan ini dilaksanakan karena akan berakhirnya masa tugas Pjs. Bupati OKU Selatan yang telah memimpin kabupaten OKU Selatan selama kurang lebih 71 hari atau selama masa cuti Bupati OKU Selatan dalam rangka kegiatan menjelang Pilkada.

 

Diketahui, Cuti yang dilakukan oleh Bupati dan Wabup OKU Selatan dikarenakan kembali mencalonkan diri pada pilkada yang akan digelar pada 9 Desember mendatang.

 

Pjs. Bupati OKU Selatan, Hj. Nora Elisa, S.E, M.M dalam sambutannya mengatakan rasa bangga atas penyambutan dan penerimaan yang dilakukan oleh para pejabat dan ASN yang ada di lingkungan pemerintah OKU Selatan.

 

Dirinya juga mengakui merasa terbantu dengan semua bantuan dan kemudahan yang diberikan seluruh OPD dan jajarannya sehingga ia dapat melaksanakan agenda dan program-program dengan lancar dan sukses.

 

“Semua kesuksesan ini berkat kerja sama dan bantuan yang diberikan oleh kepala dinas dan camat kepada saya sehingga saya dipermudah dalam menjalankan agenda dan program kerja dengan lancar dan sukses. Dalam sejarah karier saya, akan menjadi suatu kebanggaan bahwa saya pernah menjadi bagian dari sejarah Kabupaten OKU Selatan, yaitu menjadi bupati OKU Selatan”, Ungkap Nora.

 

Usai penyampaian sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan suvenir kepada Pjs. Bupati OKU Selatan, salah satu oleh Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten OKU Selatan.

 

Pada kesempatan ini, ketua SMSI OKU Selatan, Sri Fitriyana, S.I.P menyerahkan secara langsung suvenir atau kenang-kenangan kepada Pjs. Bupati OKU Selatan. Hal ini sebagai bentuk apresiasi atas pengabdiannya selama menjalankan tugas.

 

Selain itu juga sebagai bentuk ucapan terima kasih atas jalinan silaturahmi selama menjabat Pjs Bupati OKU Selatan karena setelah masa tugasnya berakhir, Hj. Nora Elisya akan kembali ke Palembang dan menjalankan tugasnya di tempat yang lama.

 

“Pemberian Suvenir ini sebagai apresiasi atas pengabdian Pjs. Bupati OKU Selatan dan wujud terima kasih atas jalinan silaturahmi selama menjabat sebagai Pjs. Semoga silaturahmi ini tetap terjalin walaupun sudah tidak bertatap muka lagi”, Ungkap Sri.

 

Usai penyerahan suvenir, seluruh tamu undangan dipersilahkan menikmati makan sore bersama yang telah disediakan oleh panitia. (riil)

Komentar